Jakarta (KABARIN) - Google sedang menguji fitur baru yang menggabungkan AI Overviews dengan AI Mode dalam layanan Google Search. Langkah ini membuat pengalaman mencari informasi jadi lebih mulus karena kamu bisa langsung ngobrol dengan AI tanpa harus pindah tab.
Dilansir dari Tech Crunch, Rabu, fitur uji coba ini memungkinkan pengguna yang mendapatkan rangkuman AI di bagian atas hasil pencarian untuk langsung mengajukan pertanyaan lanjutan dalam format percakapan. Jadi, kalau kamu butuh penjelasan lebih detail, tinggal lanjut bertanya di halaman yang sama.
AI Mode sendiri yang menghadirkan interaksi dua arah dengan model Gemini pertama kali hadir di Amerika Serikat pada Mei lalu, lalu diperluas secara global pada Agustus. Selama ini, fitur tersebut hanya bisa dipakai lewat tab khusus. Artinya, pengguna harus menentukan sejak awal apakah butuh percakapan mendalam atau cukup pencarian biasa.
Lewat pengujian terbaru ini, Google ingin melihat apakah pemisahan dua fitur itu masih relevan. Menurut perusahaan, pencarian informasi sering kali berkembang menjadi kebutuhan untuk menggali topik secara lebih mendalam. Karena itu, integrasi ini dirancang agar pengguna bisa “melanjutkan percakapan secara mulus” langsung dari hasil pencarian. Untuk saat ini, uji coba tersedia secara global namun hanya berlaku di perangkat mobile.
Peluncuran fitur ini hadir di tengah persaingan ketat industri AI, termasuk laporan bahwa OpenAI menunda sejumlah produk untuk memprioritaskan pengembangan pengalaman percakapan di ChatGPT.
Sementara itu, ekosistem Gemini terus menunjukkan pertumbuhan pesat, dengan lebih dari 650 juta pengguna bulanan per November. Di sisi lain, AI Overviews diklaim telah dipakai oleh sekitar 2 miliar pengguna bulanan.
Wakil Presiden Produk Google Search, Robby Stein, mengatakan bahwa pengguna tidak seharusnya bingung memilih cara atau tempat terbaik untuk bertanya.
Ia menjelaskan bahwa pengguna tetap akan menerima AI Overview sebagai titik awal sebelum melanjutkan dengan pertanyaan lanjutan melalui AI Mode dari layar yang sama.
Menurut Robby, langkah ini membawa Google lebih dekat pada visi ideal mesin pencari, yaitu memungkinkan pengguna bertanya apa pun tanpa batasan atau kerumitan, dan langsung mendapatkan jawaban yang dibutuhkan.
Sumber: Tech Crunch