Jakarta (KABARIN) - Persija Jakarta menambah amunisi baru di sektor serangan dengan merekrut penyerang asal Maroko Alaeddine Ajaraie pada bursa transfer tengah musim BRI Super League 2025/2026.
Pemain kelahiran 1993 itu didatangkan dengan status pinjaman dari klub Liga India NorthEast United hingga kompetisi musim ini berakhir. Kehadirannya diharapkan mampu mendongkrak ketajaman Macan Kemayoran pada putaran kedua liga.
“Saat ini, Persija adalah rumah saya. Saya akan berjuang sepenuh hati untuk Persija, bekerja keras agar bisa beradaptasi secepat mungkin dan memberi kontribusi nyata. Insyaallah, kami akan melangkah bersama, menciptakan kemenangan demi kemenangan, hingga menutup musim ini sebagai juara,” kata Alaeddine dalam keterangan tertulis pada Jumat.
Rekam jejak Alaeddine cukup menjanjikan. Pada Liga India musim 2024/2025, ia tampil sebagai top skor dengan torehan 23 gol dan tujuh assist. Sementara pada musim berjalan, pemain asal Afrika Utara itu sudah mencatatkan 10 gol dan lima assist dari sembilan pertandingan di Piala Durant dan Piala Super bersama NorthEast United.
Karier profesional Alaeddine dimulai di klub Maroko Widad Temara pada 2019. Setelah itu, ia sempat memperkuat RS Berkane, MAS Fes, hingga merantau ke Qatar bersama Muaither SC. Pada musim 2023/2024, ia kembali ke negaranya untuk membela AS FAR Rabat sebelum akhirnya melanjutkan petualangan ke India bersama NorthEast United sejak 2024.
Manajemen Persija menilai kehadiran Alaeddine menjadi langkah penting untuk memperkuat tim dalam persaingan papan atas. Direktur Persija Mohamad Prapanca menegaskan transfer ini dilakukan berdasarkan evaluasi menyeluruh.
“Alaeddine didatangkan untuk membuat kami lebih kuat dan lebih tajam. Kami sangat serius melangkah ke putaran kedua Super League. Bukan hanya dengan sekadar narasi, tetapi dengan pembuktian melalui evaluasi komposisi tim. Kami berharap dapat mengakhiri musim dengan senyum bahagia, yaitu juara,” ujar Prapanca.
Sebelumnya, Persija juga telah mengamankan jasa Fajar Fathurrahman yang didatangkan dari Borneo FC. Dengan dua wajah baru tersebut, Persija berharap tampil lebih solid di sisa musim BRI Super League 2025/2026.
Macan Kemayoran dijadwalkan kembali berlaga pada 23 Januari dengan menjamu Madura United. Saat ini Persija menempati posisi ketiga klasemen sementara dengan raihan 35 poin, hanya terpaut tiga angka dari Persib Bandung yang berada di puncak.
Sumber: ANTARA