Jakarta (KABARIN) - Marvel Studios siap menghadirkan petualangan baru di semesta superhero mereka lewat serial berjudul "Vision Quest". Serial ini akan berfokus pada sosok Vision, android ciptaan Tony Stark dan Ultron yang sempat bikin heboh di WandaVision. Sejak diumumkan, proyek ini langsung jadi perbincangan di kalangan penggemar yang penasaran dengan kelanjutan kisah sang android setelah peristiwa di WandaVision.
Serial Vision Quest disebut jadi bagian ketiga dari rangkaian cerita yang dimulai lewat WandaVision dan diteruskan oleh Agatha All Along. Paul Bettany kembali memerankan Vision, kali ini dalam wujud White Vision seperti di akhir WandaVision. Ceritanya bakal fokus pada perjalanan Vision mencari jati dirinya setelah diaktifkan ulang oleh organisasi S.W.O.R.D.
Rumornya, serial ini juga bakal menampilkan Tommy Maximoff, anak Wanda, yang kemungkinan diperankan oleh Ruaridh Mollica. Kalau benar, Vision Quest bisa jadi ajang reuni keluarga Maximoff sekaligus membuka jalan menuju kemunculan tim Young Avengers di masa depan.
Menurut laporan dari podcast The Cosmic Circus, serial Vision Quest dijadwalkan tayang di Disney+ pada 2026. Kabarnya, serial ini akan dirilis di antara dua film besar Marvel tahun itu, yaitu Spider-Man: Brand New Day yang rilis 31 Juli dan Avengers: Doomsday pada 18 Desember 2026. Artinya, kemungkinan besar Vision Quest bakal tayang antara Agustus sampai November 2026.
Menariknya, dalam cuplikan eksklusif yang ditayangkan di ajang New York Comic Con, penggemar sempat melihat Paul Bettany sebagai White Vision dalam bentuk manusia biasa. Tampak juga sosok yang diduga Ultron dengan suara khas James Spader, serta kemunculan program AI legendaris seperti Jarvis, Friday, dan Edith.
Salah satu adegan menunjukkan Vision berjalan menuju rumah besar berwarna putih. Di sana ia disambut oleh pelayan yang ternyata adalah program AI hasil rekayasa ulang, termasuk Jarvis yang dulu diciptakan Tony Stark hingga Friday dan Edith yang sempat membantu Stark dan Spider-Man.
Terakhir kali Vision muncul di MCU adalah di Avengers: Infinity War ketika Thanos mencabut Batu Pikiran dari dahinya hingga membuatnya tewas. Ia kemudian kembali di WandaVision dan hidup damai bersama Wanda Maximoff dalam realitas buatan Wanda. Namun tubuh asli Vision ternyata dihidupkan kembali oleh S.W.O.R.D. menggunakan sihir Wanda.
Di akhir WandaVision, White Vision memulihkan seluruh ingatannya dan terbang meninggalkan lokasi pertarungan. Kini, kisah perjalanan barunya akan berlanjut dalam Vision Quest yang dijadwalkan tayang 2026.