Jakarta (KABARIN) - Barcelona berhasil membawa pulang kemenangan penting usai menumbangkan Celta Vigo dengan skor 4-2 di Stadion Balaidos. Robert Lewandowski tampil luar biasa dengan torehan hattrick yang membawa timnya memangkas jarak dari Real Madrid di klasemen sementara.
Barcelona langsung tancap gas sejak awal laga. Lewandowski membuka keunggulan lewat titik putih di menit ke-10. Tapi keunggulan itu hanya bertahan sebentar karena Sergio Carreira langsung membalas untuk Celta Vigo satu menit kemudian. Pertandingan berlangsung cepat dengan jual beli serangan dari kedua tim.
Lewandowski kembali menunjukkan ketajamannya lewat gol kedua di menit ke-37 usai memanfaatkan umpan matang dari Marcus Rashford. Namun, Borja Iglesias tak mau kalah dan mencetak gol indah di menit ke-43 yang membuat skor kembali imbang.
Menjelang babak pertama berakhir, Barcelona kembali unggul lewat aksi dingin Lamine Yamal yang menutup paruh pertama dengan skor 3-2.
Babak kedua berjalan lebih tenang, tapi Barcelona tetap menguasai jalannya permainan. Di menit ke-73, Lewandowski mencetak gol ketiganya lewat situasi sepak pojok dan memastikan kemenangan 4-2 untuk tim tamu.
Tambahan tiga poin membuat Barcelona naik ke posisi kedua klasemen dengan 28 poin dari 12 laga. Blaugrana kini hanya tertinggal tiga poin dari Real Madrid yang masih berada di puncak.