Jakarta (KABARIN) - Atletico Madrid harus puas bermain imbang saat melawan Real Sociedad dengan skor 1-1 pada pekan ke-18 Liga Spanyol di Stadion Anoeta, San Sebastian, Minggu waktu setempat.
Pada pertandingan ini Atletico Madrid sempat unggul terlebih dahulu melalui Alexander Sorloth, namun tak berselang lama Real Sociedad dapat menyamakan kedudukan berkat Goncalo Guedes, demikian catatan La Liga.
Hasil imbang ini membuat Atletico Madrid masih belum beranjak dari peringkat empat klasemen sementara Liga Spanyol dengan 38 poin dari 19 pertandingan, berjarak 11 poin dari Barcelona di posisi pertama.
Di sisi lain, hasil imbang bagi Real Sociedad membuat mereka tertahan di posisi ke-15 klasemen sementara Liga Spanyol dengan 18 poin dari 18 laga, unggul dua poin dari zona degradasi.
Atletico mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu pada pertandingan ini dan sempat memberikan ancaman melalui tembakan Julian Alvarez yang masih melebar dari gawang Sociedad.
Selanjutnya Atletico sempat melakukan gol bunuh diri yang dilakukan Alexander Sorloth, beruntung tidak disahkan oleh wasit setelah melalui tinjuan VAR karena adanya offside terlebih dahulu.
Memasuki babak kedua, Atletico dapat unggul terlebih dahulu pada menit 50 berkat gol sundulan Sorloth setelah menerima umpan dari Giuliano Simeone sehingga skor berubah menjadi 1-0.
Hanya berselang lima menit, Sociedad dapat menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit 55 setelah umpan dari Takefusa Kubo dapat dikonversikan menjadi gol oleh tembakan Goncalo Guedes.
Pada waktu yang tersisa, baik Atletico maupun Sociedad berupaya untuk mencari gol kemenangan, akan tetapi hingga pertandingan usai, skor sama kuat 1-1 untuk kedua tim tetap bertahan.
Sumber: ANTARA