Jakarta (KABARIN) - Universal Pictures akhirnya mengonfirmasi kelanjutan waralaba Fast & Furious dengan menetapkan tanggal rilis resmi film terbarunya yang berjudul “Fast Forever”. Film penuh adrenalin ini dijadwalkan tayang di bioskop pada 17 Maret 2028.
Mengutip laporan Variety, pengumuman tersebut sekaligus mengakhiri spekulasi panjang soal kelanjutan kisah Dominic Toretto dan keluarga balapnya setelah cliffhanger di film “Fast X” (2023).
Kabar ini juga dibagikan langsung oleh Vin Diesel, pemeran sekaligus produser utama waralaba Fast & Furious. Melalui akun Instagram pribadinya, Diesel mengunggah foto nostalgia dirinya bersama mendiang Paul Walker dari film pertama “The Fast and the Furious” (2001).
“Tak ada yang bilang jalan ini akan mudah, tapi ini adalah jalan kita. Jalan yang telah mendefinisikan kita dan menjadi warisan kita… Dan sebuah warisan, akan abadi selamanya,” tulis Diesel, yang langsung mengundang reaksi emosional para penggemar.
“Fast Forever” dipastikan kembali menghadirkan wajah-wajah familiar yang sudah identik dengan franchise ini, seperti Michelle Rodriguez, Tyrese Gibson, Ludacris, Jordana Brewster, Nathalie Emmanuel, Sung Kang, dan Jason Statham. Mereka akan kembali mengendarai mobil-mobil ikonik yang selama dua dekade terakhir menjadi ciri khas Fast & Furious.
Sebelumnya, jadwal rilis film ke-11 ini sempat berubah-ubah. Vin Diesel sempat menyebut April 2025, sementara sutradara Louis Leterrier mengisyaratkan tahun 2026. Namun, proses pengembangan cerita dan penyesuaian anggaran membuat proyek ini mundur hingga akhirnya dikunci pada 2028.
Menariknya, Diesel juga mengungkap bahwa Fast Forever akan “pulang ke rumah” dengan menjadikan Los Angeles sebagai salah satu lokasi syuting utama. Langkah ini disebut sebagai bentuk dukungan terhadap pemulihan ekonomi lokal pascakebakaran hutan yang sempat melanda wilayah tersebut.
Pada acara Fuel Fest di Pomona, California, Juni lalu, Diesel sempat memberi bocoran bahwa film ini akan mengembalikan akar Fast & Furious: budaya mobil, balap jalanan, serta kemungkinan reuni emosional antara karakter Dom dan Brian—sebuah isyarat yang langsung memicu antusiasme penggemar.
Selama lebih dari 25 tahun, waralaba Fast & Furious telah menjadi salah satu aset terbesar Universal Pictures dengan total pendapatan mencapai 7,3 miliar dolar AS. Film “Furious 7” (2015) masih memegang rekor sebagai seri terlaris dengan pendapatan global 1,5 miliar dolar AS, sementara “Fast X” mengantongi 704 juta dolar AS.
Tak hanya berhenti di layar lebar, semesta Fast & Furious juga berkembang ke serial animasi hingga film spin-off seperti “Hobbs & Shaw”, membuktikan bahwa franchise ini masih punya mesin yang siap dipacu.
Sumber: Variety