Jakarta (KABARIN) - Manchester City resmi menambah amunisi anyar di lini sayap dengan merekrut Antoine Semenyo dari AFC Bournemouth pada bursa transfer Januari.
“Manchester City dengan senang hati mengonfirmasi transfer Antoine Semenyo dari AFC Bournemouth,” tulis klub di situs resminya, Jumat.
Pemain asal Ghana berusia 26 tahun ini menjadi rekrutan pertama The Citizens di jendela transfer musim dingin dan menandatangani kontrak jangka panjang hingga 2031.
Walau nilai transfer tidak diumumkan resmi, media Inggris menyebut City membayar klausul rilis sekitar 65 juta pound sterling atau setara Rp1,3 triliun, di tengah ketertarikan beberapa klub Liga Inggris lainnya.
Semenyo tampil gemilang bersama Bournemouth musim ini. Pemain yang bisa main di kedua sisi sayap itu tercatat sebagai pencetak gol terbanyak ketiga di liga dengan 10 gol dan tiga assist.
Dalam pernyataannya, Semenyo mengaku senang bisa gabung skuad asuhan Pep Guardiola dan menilai Manchester City sebagai tim paling dominan di Inggris dalam satu dekade terakhir sekaligus sukses besar di level domestik maupun Eropa.
“Mereka menetapkan standar tertinggi, dengan pemain kelas dunia, fasilitas kelas dunia, dan salah satu manajer terbaik sepanjang masa, Pep Guardiola,” ujar Semenyo.
Semenyo menambahkan kepindahannya ke City jadi langkah tepat untuk kariernya karena masih banyak ruang untuk berkembang dan yakin performa terbaiknya belum terlihat.
“Ini adalah sebuah kehormatan besar. Saya yakin permainan terbaik saya masih akan datang,” katanya.
Semenyo sudah bisa langsung bermain untuk City dan berpotensi menjalani debutnya pada leg pertama semifinal Carabao Cup melawan Newcastle United yang berlangsung Rabu mendatang, 14 Januari.
Editor: M. Hilal Eka Saputra Harahap
Copyright © KABARIN 2026