Jakarta (KABARIN) - Charlotte Hornets mengalahkan Oklahoma City Thunder dengan skor telak 124-97 pada laga di Oklahoma City, Selasa WIB, sekaligus memberikan kekalahan kandang terburuk musim ini bagi pemimpin klasemen liga tersebut.
Mengutip laman resmi NBA, Brandon Miller menjadi motor kemenangan Hornets dengan mencetak 28 poin, sementara Kon Knueppel menambahkan 23 poin untuk tim tamu yang sebelumnya kalah tiga kali dari empat pertandingan terakhir.
Kekalahan ini menjadi yang kedua secara beruntun bagi Thunder dan merupakan kekalahan kandang kedua musim ini, setelah juara NBA 2025 itu sempat membuka musim dengan catatan impresif 24 kemenangan dari 25 pertandingan. Kini, OKC membukukan rekor 30-7 (30 menang, 7 kalah).
Bintang OKC, Shai Gilgeous-Alexander mencetak 21 poin dan memperpanjang rekor pribadinya menjadi 108 pertandingan beruntun dengan minimal 20 poin, meski ia hanya memasukkan tujuh dari 21 percobaan tembakan dan tidak dimainkan pada kuarter keempat karena Thunder tertinggal jauh.
Hornets langsung menekan sejak awal dengan keunggulan 21-9, namun Thunder mampu menyamakan kedudukan 33-33 di akhir kuarter pertama berkat kontribusi Ajay Mitchell yang memulai laga dari bangku cadangan.
Charlotte kembali mengendalikan permainan pada kuarter kedua dan menutup paruh pertama dengan keunggulan 67-50, saat Miller telah mengoleksi 19 poin dan Thunder kesulitan di garis lemparan bebas.
Momentum Hornets berlanjut di kuarter ketiga, termasuk aksi LaMelo Ball yang mencetak tembakan sulit dari sudut lapangan, sebelum tripoin Miller di akhir kuarter memperlebar jarak menjadi 99-71.
Selanjutnya, Hornets dijadwalkan menjamu Toronto Raptors pada Kamis, sementara Thunder akan kembali bermain di kandang untuk menghadapi Utah Jazz.
Sumber: ANTARA