Jakarta (KABARIN) - Manchester United tampaknya segera memastikan Michael Carrick sebagai manajer interim hingga akhir musim setelah pemecatan Ruben Amorim dan kekalahan di Piala FA dari Brighton & Holve Albion akhir pekan lalu.
Kabarnya, pengumuman resmi bisa keluar dalam waktu dekat dengan harapan Carrick sudah memimpin latihan di Carrington mulai Rabu waktu setempat.
Carrick nantinya akan dibantu oleh Steve Holland, mantan asisten timnas Inggris, dan Jonathan Woodgate yang sebelumnya pernah bekerja bersamanya di Middlesbrough untuk mengisi jajaran staf pelatih.
Selasa kemarin, Carrick sudah terlihat di Carrington meski para pemain inti sedang diliburkan, libur yang dijadwalkan sebelum MU kalah dari Brighton.
Pembicaraan lanjutan antara Carrick, CEO Omar Berrada, dan direktur olahraga Jason Wilcox berlangsung Senin, menyusul pertemuan pertama mereka pada Kamis pekan lalu. Proses ini menjadi tahap akhir sebelum keputusan resmi diumumkan.
Sebelumnya, Ole Gunnar Solskjaer juga bertemu Berrada dan Wilcox pada Sabtu, tapi menurut laporan ESPN, peluangnya kalah dibanding Carrick.
Manajemen United menilai Carrick lebih cocok karena dianggap bisa lebih terlibat langsung dalam latihan dan pengembangan tim. Penilaian ini mengacu pada pengalamannya saat menjadi staf pelatih United sebelumnya.
Saat Solskjaer menangani United 2018–2021, banyak tugas lapangan didelegasikan kepada Kieran McKenna dan Carrick. Kepribadian serta kemampuan Carrick kala itu meninggalkan kesan positif di mata pemain senior.
Jika resmi ditunjuk, ini menjadi periode kedua Carrick memimpin United setelah sebelumnya menangani tiga pertandingan usai pemecatan Solskjaer pada November 2021 sebelum Ralf Rangnick ditunjuk sebagai manajer interim.
Manchester United dijadwalkan menghadapi Manchester City di Old Trafford pada Sabtu, sebelum bertandang ke markas Arsenal pada 25 Januari.
Sumber: ANTARA