Jakarta (KABARIN) - Ganda putra Indonesia Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani sukses melaju ke babak 16 besar BWF World Tour Super 750 India Open 2026 setelah menundukkan pasangan Taiwan Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh dengan mudah.
Pasangan non-pelatnas ini hanya butuh 29 menit untuk menutup pertandingan dua gim langsung 21-13, 21-8 di Indira Gandhi Indoor Stadium, New Delhi, Selasa.
Sabar/Reza tampil konsisten sejak awal pertandingan. meski interval gim pertama sempat berjalan ketat, mereka mampu menaikkan tempo dan mencetak tujuh poin beruntun untuk unggul 18-10.
Keunggulan itu berhasil dipertahankan hingga menutup gim pertama dengan skor 21-13.
Dominasi mereka berlanjut pada gim kedua. Sabar/Reza langsung memimpin sejak awal dan terus menjaga konsistensi permainan hingga menjauh dari lawan.
Kondisi lapangan yang berangin sempat menyulitkan Chen/Lin, namun Sabar/Reza mampu memanfaatkan situasi dengan permainan cepat dan penempatan shuttlecock yang tepat.
Pasangan peraih emas SEA Games itu menuntaskan gim kedua dengan skor telak 21-8 dan memastikan tiket ke babak 16 besar.
Di babak berikutnya, Sabar/Reza akan menghadapi duet Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang sebelumnya menaklukkan pasangan Thailand Kittinupong Kedren/Lucas Ekarat Wedler 21-15, 21-17.
Sebelumnya, wakil Indonesia di tunggal putri Putri Kusuma Wardani sudah lebih dulu memastikan lolos ke babak kedua setelah menyingkirkan wakil Kanada Michelle Li lewat tiga gim 21-12, 20-22, 21-15.
Sumber: ANTARA