Club Brugge Jaga Asa ke Babak Play-Off Usai Tekuk Kairat 4-1

waktu baca 2 menit

Jakarta (KABARIN) - Club Brugge menjaga asa mereka untuk lolos ke babak play-off 16 besar Liga Champions setelah menekuk Kairat dengan skor 4-1 pada pertandingan ketujuh fase liga di Stadion Ortalyk, Almaty, Selasa waktu setempat.

Pada pertandingan ini Club Brugge mencetak kemenangan berkat gol dari Aleksandar Stankovic, Hans Vanaken, Romeo Vermant dan Brandon Mechele, sedangkan Kairat sempat memperkecil ketertinggalan melalui Adilet Sadybekov, demikian catatan UEFA.

Berkat kemenangan Club Brugge naik ke peringkat ke-23 klasemen sementara fase liga Liga Champions dengan tujuh poin dari tujuh pertandingan, berada di tempat untuk melaju ke babak play-off 16 besar, namun hanya unggul selisih gol dari zona eliminasi.

Di sisi lain, kekalahan membuat Kairat semakin terbenam di dasar klasemen sementara fase liga Liga Champions dengan satu poin dari tujuh laga, dipastikan gugur dan gagal untuk lolos ke fase berikutnya.

Meski datang sebagai tim tamu, Brugge langsung mengambil inisiatif menyerang dan memberikan ancaman melalui tendangan Mamadou Diakhon yang membentur tiang kanan gawang Kairat.

Brugge akhirnya mampu menciptakan gol terlebih dahulu pada menit 32 melalui gol yang dicetak Aleksandar Stankovic setelah menyambar bola rebound sehingga skor berubah menjadi 1-0.

Berselang enam menit, Brugge berhasil menggandakan keunggulan mereka menjadi 2-0 setelah umpan sundulan Joaquin Seys dapat disambut tembakan Hans Vanaken pada menit 38.

Memasuki babak kedua, Brugge kembali mengambil inisiatif menyerang dan kembali memberikan ancaman melalui tembakan Carlos Forbs yang masih dapat ditepis kiper Kairat Temirlan Anarbekov.

Brugge dapat menambah keunggulan menjadi 3-0 setelah umpan yang dikirimkan Mamadou Diakhoun dapat disambut penyelesaian akhir Romeo Vermant pada menit 74.

Meski sudah unggul tiga gol, Brugge tidak mengendurkan serangan mereka dan berhasil menambah keunggulan menjadi 4-0 melalui gol Brandon Mechele ketika laga memasuki menit 84.

Pada waktu tambahan babak kedua, Kairat dapat memperkecil ketertinggalan menjadi 1-4 setelah tembakan keras Adilet Sadybekov membobol gawang Brugge pada menit 90+2. Skor tersebut bertahan hingga laga usai.

Sumber: ANTARA

Bagikan

Mungkin Kamu Suka