Jakarta (KABARIN) - Kamboja dikabarkan memutuskan mundur dari delapan cabang olahraga, termasuk sepak bola putra, di SEA Games 2025 yang digelar di Thailand, dikutip dari media Vietnam Vietbao dan media Thailand Siamsport, Kamis.
Jika kabar ini benar, negara tersebut hanya bakal ikut 13 cabang olahraga saja.
Siamsport melaporkan Kamboja resmi mengumumkan penarikan diri dari SEA Games ke-33 yang berlangsung pada 9–20 November 2025. Sebelumnya mereka sudah menyatakan tidak ikut cabang biliar dan muaythai.
Dokumen resmi dari Komite Olimpiade Kamboja yang dikirim ke panitia SEA Games menyebut delapan cabang tambahan yang akan ditinggalkan yaitu judo, karate, pencak silat, petanque, gulat, wushu, sepak bola, dan sepak takraw.
Dengan keputusan ini, Kamboja hanya ikut cabang olahraga seperti renang, atletik, esports, anggar, senam, jujitsu, kickboxing, taekwondo, berkuda, jetski, triathlon, teqball, dan bola voli.
Alasan penarikan diri adalah kekhawatiran soal keamanan dan keselamatan atlet serta ofisial. Mereka menegaskan tetap akan mengirim beberapa delegasi dan berharap semua pihak memahami situasi yang dihadapi.
Mundurnya Kamboja dari sepak bola putra membuat Grup A kini cuma diisi Thailand dan Timor Leste. Sampai sekarang belum jelas apakah panitia akan melakukan pengundian ulang untuk cabang tersebut.