Jakarta (KABARIN) - Memasuki 2026, tren perawatan gigi mulai bergeser, khususnya dalam memilih pasta gigi yang nggak cuma bersih tapi juga bikin gigi tampak lebih putih.
Riset dari Fortune Business Insights yang dirilis usmile pada 2025 memproyeksikan pasar pemutih gigi global bakal tumbuh hingga 12,77 miliar dolar AS atau sekitar Rp214 triliun pada 2032. Menariknya, lebih dari setengah pasar itu dipenuhi produk pasta gigi pemutih.
Lonjakan tren ini nggak lepas dari meningkatnya kesadaran masyarakat urban soal penampilan. Di Asia Pasifik sendiri, pasar perawatan gigi rumah tangga diperkirakan mencapai 1,3 miliar dolar AS atau Rp21,8 triliun pada 2026 menurut Research and Markets. Hal ini didorong oleh kebutuhan Millennials dan Gen Z yang ingin tetap punya gigi putih meski sering konsumsi kopi atau rokok.
Tapi pertumbuhan ini juga bikin industri harus lebih jeli karena konsumen kini lebih kritis. Laporan Mintel 2025 menyebutkan banyak orang mulai memperhatikan kandungan bahan di pasta gigi mereka. Data Global Growth Insights 2025 juga mencatat sekitar 49 persen konsumen di Asia, Eropa, Amerika, dan Afrika memilih pasta gigi pemutih yang nggak bikin gigi sensitif.
“Sekarang konsumen Indonesia masuk ke era baru perawatan gigi. Mereka mau bahan aktif yang aman tapi hasilnya nyata. Teknologi Fluoride Calcium Powder atau FCap™ dan Hydroxyapatite jadi standar baru buat yang ingin gigi putih tanpa rasa ngilu. Kami di usmile ingin mengedukasi publik bahwa senyum cerah dan kesehatan enamel bisa berjalan beriringan,” kata Michelle, Country Manager usmile Indonesia & Malaysia.
FCap sendiri adalah teknologi proprietary water-free yang mempercepat perbaikan enamel dan pemutihan gigi hingga 2,5 kali lebih cepat dibanding pasta gigi pemutih biasa. Caranya dengan menyalurkan kalsium dan ion fosfat ke pori mikro gigi, sehingga enamel lebih kuat dan terlindung dari erosi akibat kopi, teh, atau perubahan suhu ekstrem.
Kandungan HAP bekerja barengan FCap untuk memperbaiki retakan mikro di enamel, membuat permukaan gigi halus dan lebih mampu memantulkan cahaya. Hasilnya, gigi terlihat lebih cerah tanpa merusak lapisan pelindungnya.
Kedua bahan unggulan ini jadi formula utama di pasta gigi usmile Repair White yang baru diluncurkan Desember 2025, bersamaan dengan usmile Fresh White.
Sumber: ANTARA