Jakarta (KABARIN) - Dewa United Osiris menutup babak penyisihan grup Liga Esports Nasional LEN 2025 dengan catatan sempurna tanpa kekalahan dari 10 pertandingan, sehingga memastikan posisi di upper bracket playoff.
Menurut laman klub, Osiris berhasil mengumpulkan total 20 poin dari lima kemenangan dan lima hasil imbang, membuat mereka hanya tertinggal tiga poin dari VL Team yang berada di puncak klasemen.
"Semoga besok pas main di playoff bisa main dengan gameplay yang rapi dan konsisten menang sampai ke babak final," ujar Spencer, pemain andalan tim yang jadi salah satu motor permainan Osiris sepanjang penyisihan grup.
Dia menambahkan pencapaian tim yang dijuluki Anak Dewa itu menunjukkan kesiapan mereka bersaing di fase gugur.
Di laga terakhir penyisihan grup, Osiris menang dua dari tiga pertandingan, masing-masing atas Pendekar Cosmicxon dan VL Team, sementara satu laga lainnya berakhir imbang melawan Kagendra VL.
Kemenangan atas VL Team jadi sorotan karena lawan dikenal stabil sepanjang penyisihan. Spencer memimpin perolehan eliminasi, sedangkan Itoshi Kesuu dan Gwinskie menjaga tekanan dengan penguasaan map yang efektif.
Spencer menegaskan tim berada di jalur yang tepat menjelang playoff dan tinggal mempertahankan konsistensi permainan.
Dengan modal tidak terkalahkan di penyisihan grup dan performa yang semakin solid, Dewa United Osiris muncul sebagai salah satu kandidat kuat juara LEN 2025. Meski babak playoff diprediksi lebih sengit, catatan positif di grup memberi kepercayaan diri tinggi bagi Anak Dewa.